Lead by example

Bagi saya, tidaklah susah menjadi pemimpin. Sejak bekerja di perkebunan kelapa sawit tahun 1990, saya selalu berusaha memimpin bawahan dengan memberikan contoh. Artinya apa yang saya ucapkan atau yang saya perintahkan, sedapat mungkin saya berikan contohnya dalam perbuatan saya.

Misalnya saya melarang semua anak buah saya melakukan korupsi, kolusi atau manipulasi; maka saya buktikan bahwa saya tidak pernah melakukan semuanya itu. Saya tidak pernah 'main mata' dengan kontraktor ataupun supplier.

Kalau saya mengundang staff saya rapat pukul sembilan, maka sepuluh menit minimal sebelum rapat dimulai, saya sudah hadir di ruang rapat.

Saya menekankan kejujuran dalam bekerja kepada semua anak buah saya, maka saya pun memberikan contoh kejujuran kepada mereka...

Ya, lead by example; memimpin dengan memberi contoh. Terbukti sangat ampuh dalam menjalankan operasional sehari-hari organisasi.

Dapat anda bayangkan seandainya seorang pemimpin menyuruh anak buahnya masuk kantor pukul 7 pagi, sedangkan dia pada pukul 9 masih di tempat tidur. Tentu saja pemimpin semacam ini akan kehilangan simpati dari para staff-nya.

Atau seorang pemimpin yang di satu sisi selalu menegaskan kepada karyawannya tentang larangan 'meminta-minta' uang kepada kontraktor atau supplier, namun di sisi lain. dia malah minta 'fee' atau 'komisi' sekian persen untuk dia daru setiap klaim pembayaran yang telah disetujui management.

Pemimpin yang cuma 'omdo' tanpa mau memberikan contoh [sesuai omongan dia] tentu akan kehilangan wibawa. Walau di depan dia anak buah menganguk-angguk, namun "di belakang' dia, boleh jadi karyawan menggerutu atau menyumpahi. Dan ujung-ujungnya produktivitas mereka tentu akan menurun [tidak optimal]. Nah, kalau dibiarkan berlarut-larut, tentu Perusahaan jug yang akan rugi.

Kalau seorang pemimpin tidak pernah menerapkan 'lead by example'; tidak pernah memberikan contoh yang baik, maka jangan berharap team-nya akan dapat memberikan kontribusi o

Comments

Popular posts from this blog

Sifat-sifat Tuhan ada pada semua manusia

Praktek Manipulasi di Perkebunan Kelapa Sawit

Tuhan telah memberikan lebih daripada yang kupinta